Shop

BUKU AJAR PSIKOLOGI PENDIDIKAN Anak Berkebutuhan Khusus : Konseling atau Terapi

Buku ini dirumuskan dari pengalaman penulis sebagai akademisi dan praktisi di bidang anak berkebutuhan khusus. Penulis ingin temuan temuan dalam penelitian dan pengalaman dalam terapi dan konseling dapat dibagikan sehingga menambah ilmu pengetahuan terkait terapi dan konseling untuk anak  berkebutuhan khusus. Penulis ingin menguraikan masalah masalah yang sering muncul dalam penanganan anak berkebutuhan khusus dengan berdasarkan kajian teori, penelitian terdahulu dan pengalaman penulis saat menangani anak berkebutuhan khusus.

 

Category:

Description

Kapan saja, dimana saja, permasalahan yang dihadapi oleh manusia tidak akan pernah usai, impian atau cita – cita yang tidak terwujud akan menimbulkan masalah. Masalah di dunia ini banyak macamnya, contohnya  adalah  masalah keluarga, masalah pertemanan, masalah ekonomi. Namun salah satu masalah yang cukup menyita perasaan ketika orang tua mempunyai anak yang tidak sesuai keinginan atau harapan keluarga.

Kehadiran anak merupakan dambaan bagi setiap suami-istri, karena anak dianggap mempunyai nilai tersendiri bagi keluarga, bahkan banyak yang menganggap bahwa keluarga belum lengkap apabila belum memiliki anak dari pernikahannya. Hal ini sesuai dengan pendapat Khairuddin (2002:7) yang menyatakan bahwa dalam keluarga terdapat dua atau lebih dari dua pribadi yang tergabung karena hubungan darah, hubungan perkawinan atau pengangkatan dalam satu rumah tangga, berinteraksi satu sama lain dan di dalam perannya masing-masing dan menciptakan serta mempertahankan suatu kebudayaan.

Pernikahan bertujuan untuk membentuk keluarga yang bahagia sejahtera dan kekal selamanya selain itu juga untuk mendapatkan keturunan atau anak dan menjaga diri dari yang haram. Kehadiran anak dalam sebuah keluarga juga dipandang memberi nilai tambah tersendiri, karena anak dipandang mampu menambah keharmonisan rumah tangga khususnya antar suami dan istri, keluarga akan lebih hidup dan tenang dengan kehadiran anak. Bagi beberapa orang yang masih memegang kuat norma dan adat istiadat, anak dipandang sebagai penerus keluarga, mahkota keluarga bahkan harta paling berharga karena dianggap sebagai pewaris keluarga.

Anak yang terlahir sempurna merupakan harapan semua orang tua. Orang tua mendambakan memiliki anak yang sehat, secara jasmani maupun rohani. Harapan tersebut tidak selalu dapat terwujud, sebab hanya ada dua kemungkinan yang akan terjadi anak terlahir dalam kondisi yang sempurna dan kondisi kurang sempurna. Kenyataannya menunjukkan bahwa  ada sebagian keluarga yang memiliki anak yang tidak sama dengan anak-anak lain pada umumnya, seperti halnya tuna rungu, tuna wicara, tuna grahita yang sering disebut dengan anak berkebutuhan khusus

Buku ini dirumuskan dari pengalaman penulis sebagai akademisi dan praktisi di bidang anak berkebutuhan khusus. Penulis ingin temuan temuan dalam penelitian dan pengalaman dalam terapi dan konseling dapat dibagikan sehingga menambah ilmu pengetahuan terkait terapi dan konseling untuk anak  berkebutuhan khusus. Penulis ingin menguraikan masalah masalah yang sering muncul dalam penanganan anak berkebutuhan khusus dengan berdasarkan kajian teori, penelitian terdahulu dan pengalaman penulis saat menangani anak berkebutuhan khusus.

Additional information

Penulis

Dr. Erwin Erlangga, S.Pd., M.Pd.

Penerbit

USM Press

Tahun Terbit

2022

ISBN

Masih dalam proses

Halaman

105